KAJIAN EVALUASI KAPASITAS TAMPUNG SALURAN TERHADAP DEBIT BANJIR RANCANGAN PADA PERENCANAAN SISTEM JARINGAN DRAINASE KOTA KANDANGAN

Authors

  • Arif Siswanto PT. Ramadayani Mitramulya Jayapura
  • Riman Jurusan Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Widyagama Malang
  • Abdul Halim Jurusan Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Widyagama Malang

DOI:

https://doi.org/10.31328/bouwplank.v1i1.223

Keywords:

Drainase, Hujan Rancangan, Debit Banjir Rancangan, Kapasitas Tampung Saluran, Analisa Hidrologi, Analisa Hidrolika

Abstract

Meningkatnya debit air pada daerah aliran sungai (DAS) disebabkan oleh intensitas curah hujan yang tinggi. Salah satu cara untuk menanggulangi masalah tersebut adalah membuat saluran drainase atau saluran pembuang yang dapat mengalirkannya ke sungai. Menurunnya fungsi kapasitas tampungan air dan kurang optimalnya sistem jaringan drainase di Kota Kandangan menyebabkan terjadinya permasalahan genangan dan banjir. Langkah awal untuk pemulihan dan penanganan, peneliti melakukan kajian evaluasi kapasitas tampung saluran terhadap debit banjir rancangan untuk perencanaan sistem jaringan drainase Kota Kandangan. Penelitian ini dilakukan dengan cara menganalisis kapasitas tampung saluran eksisting untuk melakukan evaluasi atau penataan sistem jaringan drainase pada saluran primer yang tidak mampu menampung debit banjir rancangan. Perhitungan debit banjir rancangan dengan menggunakan metode rasional pada kala ulang Q5th dan Q10th. Berdasarkan hasil analisis kapasitas tampung pada sepuluh ruas saluran drainase, terdapat 3 saluran drainase yang mampu menampung debit banjir rancangan dengan kala ulang Q5th. Sedangkan, dengan menggunakan kala ulang Q10th, hanya terdapat 2 saluran yang mampu menampung debit banjir rancangan. Untuk hasil evaluasi sistem jaringan drainase di Kota Kandangan, terdapat penambahan outlet saluran pembuang dan penambahan luas dimensi rata-rata 1,49% pada kala ulang Q5th dan 1,66% pada kala ulang Q10th.

References

D. A. Kusumadewi and M. Bisri, “Arahan Spasial Teknologi Drainase Untuk Mereduksi Genangan di Sub Daerah Aliran Sungai Watu Bagian Hilir,” Jurnal Teknik Pengairan: Journal of Water Resources Engineering, vol. 3, no. 2, pp. 258–276, 2013.

Wesli, Drainase Perkotaan. Yogyakarta: Graha Ilmu, 2015.

A. H. Martyawati and E. Yulianto, “Kapasitas Tampung Saluran di Daerah Tangkapan Air Parit Demang Kota Pontianak,” Jurnal Mahasiswa Teknik Sipil Universitas Tanjungpura, vol. 6, no. 3, p. 5, 2019, doi: http://dx.doi.org/10.26418/jelast.v6i3.38928.

G. I. Rakhmad, “Pengendalian Banjir Daerah Lidah Wetan Kecamatan Wiyung Kota Surabaya,” Diploma Thesis, Institut Teknology Sepuluh Nopember, Surabaya, 2015.

Riman, “Evaluasi Sistem Drainase Perkotaan di Kawasan Kota Metropolis Surabaya,” Widya Teknika, vol. 19, no. 2, pp. 39–46, 2011, doi: 10.31328/jwt.v19i2.25.

D. Fairizi, “Analisis dan Evaluasi Saluran Drainase pada Kawasan Perumnas Talang Kelapa di SubDAS Lambidaro Kota Palembang,” Jurnal Teknik Sipil dan Lingkungan, vol. 3, no. 1, pp. 755–765, 2015.

I. Subarkah, Hidrologi : Untuk Perencanaan Bangunan Air. Bandung: Idea Dharma, 1980.

E. Sumirman, I. Sa’ud, and A. Y. Zuhdi, “Studi Evaluasi Sistem Saluran Sekunder Drainase Tambaksari kota Surabaya,” Jurnal Aplikasi Teknik Sipil, vol. 14, no. 2, pp. 77–84, 2016.

R. A. Sabrang, “Studi Alternatif Jenis, Lokasi, Dan Dimensi Prasarana Pengendalian Banjir Pada Sistem Jaringan Drainase Saluran Afvour Kelor, Kabupaten Tuban,” Tesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember, Surabaya, 2017.

Suripin, Sistem drainase perkotaan yang berkelanjutan. Yogyakarta: Andi Offset, 2004.

C. V. Te, “Hidrolika Saluran Terbuka (Open Channel Hydrolics) Terjemahan,” Erlangga, Jakarta, vol. 2, no. 5, p. 10, 1989.

Soewarno, Hidrologi Aplikasi Metode statistik untuk analisa data Jilid 1.pdf. N O V A, 1995.

H. Halim Hasmar, Drainase Perkotaan. Yogyakarta: Universitas Islam Indonesia, 2002.

G. Gunawan, “Analisis Data Hidrologi Sungai Air Bengkulu Menggunakan Metode Statistik,” Inersia: Jurnal Teknik Sipil, vol. 9, no. 1, pp. 47–58, 2017.

D. Suita and S. P. Simorangkir, “Evaluasi Sistem Drainase Untuk Menanggulangi Banjir Pada Jalan Dr. Mansyur Kecamatan Medan Selayang,” Buletin Utama Teknik, vol. 14, no. 1, pp. 21–27, 2018.

L. B. Muslim and M. A. Sadhu, “Evaluasi Sistem Drainase Saluran Sekunder Gayung Kebonsari Kota Surabaya.” Institut Teknologi Sepuluh Nopember, 2017, [Online]. Available: http://repository.its.ac.id/id/eprint/44925.

Tabel 13. Kontrol Kapasitas Saluran Baru (Kala Ulang Q10th)

Published

2021-04-30